Review MS Glow Lifting Serum
Untuk kalian yang up to date dengan produk produk
dari MS Glow, pasti tidak asing dengan lifting serum ini. Karena ini adalah
serum pertama yang dikeluarkan MS Glow, tetapi sempat stop produksi. Maka dari
itu pada ada artikel ini aku akan sedikit tentang serum dari MS Glow ini.
Seperti biasanya kita akan membahas dari segi kemasan, kandungan, tekstur, efek
pemakaian, cara penggunaan dan harga.
Mau jadi pusat perhatian pria ?? pahami Tips Agar Wajah Selalu Glowing
Kemasan MS
Glow Lifting Serum
Dalam hal kemasan, MS Glow membungkus MS Glow
Lifting Serum dengan botol kaca transparan dan tutup berbahan solid yang
mengkilap. Tutupnya berbentuk pump yang memudahkan kalian untuk mengeluarkan
isi produk.
Kandungan MS
Glow Lifting Serum
Seperti biasa MS Glow selalu menggunakan kandungan
yang beranekaragam dan lengkap, dan pada produk MS Glow Lifting Serum ini
memiliki kandungan pokok:
1. Actosom
Whitenol
2. Lipsome
3. Liftonin
Express
4. Kojic
Acid
Selain itu MS Glow Lifting Serum ini dilengkapi
dengan bahan aktif noncomedogenic yang membuat produk tidak dapat menutupi pori
pori sehingga tidak menimbulkan komedo dan jerawat. Untuk hasil yang lebih
maksimal gunakan MS Glow Lifting Serum dengan rangkaian produk MS Glow lainnya.
ingin selalu tampil on point sis ?? pahami Tips Tampil Cantik dan Menarik
Tekstur dan
Efek Pemakaian MS Glow Lifting Serum
Seperti namanya, MS Glow Lifting Serum berbentuk
cair dan tentunya mudah menyerap. MS Glow Lifting Serum ini memiliki manfaat
mengecilkan pori pori, mengangkat kotoran dan sel kulit mati, cocok juga untuk
kalian yang memiliki masalah di under eye karena serum ini dapat membantu
mencerahkan area bawah mata yang terlihat gelap, serum ini memberikan hasil akhir
yang glowing.
Cara
Penggunaan MS Glow Lifting Serum
Tekan pumpnya secara perlahan agar tidak
mengeluarkan terlalu banyak isi produk. Keluarkan itu pada tangan dahulu,
ratakan lalu aplikasikan pada wajah kalian. Diamkan beberapa saat agar
produknya menyerap secara sempurna. Setelah menyerap sempurna, kalian bisa
lanjut dengan varian produk MS Glow lainnya.
Harga MS
Glow Lifting Serum
Untuk harga, tentunya MS Glow memberikan harga yang
terbilang masih wajar dan terjangkau yaitu Rp. 150.000 untuk isi sebanyak 15
ml.
ingin tampil cantik sis ?? pahami Tips Tampil Cantik
Sekian dulu review aku tentang produk MS Glow
Lifting Serum ini, apakah kalian berniat mencobanya ?, tinggalkan komentar
dibawah yaa. Terima kasih sudah mampir di blog aku resulinfo, semuga artikelnya
bisa bermanfaat bua kalian dan sampai jumpa lagi di artikel aku yang selanjutnya
yaa
Belum ada Komentar untuk "Review MS Glow Lifting Serum"
Posting Komentar